TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 31:15-17

Konteks
31:15 Beginilah firman TUHAN: Dengar! Di Rama l  terdengar ratapan, tangisan yang pahit pedih: Rahel menangisi 1  anak-anaknya, ia tidak mau dihibur m  karena anak-anaknya, sebab mereka tidak ada lagi. n  31:16 Beginilah firman TUHAN: Cegahlah suaramu dari menangis, dan matamu dari mencucurkan air mata, o  sebab untuk jerih payahmu ada ganjaran, p  demikianlah firman TUHAN; mereka akan kembali q  dari negeri musuh. 31:17 Masih ada harapan r  untuk hari depanmu, demikianlah firman TUHAN: anak-anak s  akan kembali ke daerah mereka.

Roma 11:11-17

Konteks
Israel tersandung, bangsa-bangsa lain selamat
11:11 Maka aku bertanya: Adakah mereka tersandung dan harus jatuh? Sekali-kali tidak! q  Tetapi oleh pelanggaran mereka, keselamatan telah sampai kepada bangsa-bangsa lain 2 , r  supaya membuat mereka cemburu. s  11:12 Sebab jika pelanggaran mereka berarti kekayaan bagi dunia, dan kekurangan mereka kekayaan bagi bangsa-bangsa lain, t  terlebih-lebih lagi kesempurnaan mereka 3 . 11:13 Aku berkata kepada kamu, hai bangsa-bangsa bukan Yahudi. Justru karena aku adalah rasul untuk bangsa-bangsa bukan Yahudi, u  aku menganggap hal itu kemuliaan pelayananku, 11:14 yaitu kalau-kalau aku dapat membangkitkan cemburu 4  v  di dalam hati kaum sebangsaku menurut daging dan dapat menyelamatkan w  beberapa orang dari mereka. 11:15 Sebab jika penolakan mereka berarti perdamaian x  bagi dunia, dapatkah penerimaan mereka mempunyai arti lain dari pada hidup dari antara orang mati? y  11:16 Jikalau roti sulung z  adalah kudus, maka seluruh adonan juga kudus, dan jikalau akar adalah kudus, maka cabang-cabang juga kudus. 11:17 Karena itu apabila beberapa cabang telah dipatahkan a  dan kamu sebagai tunas liar telah dicangkokkan di antaranya b  dan turut mendapat bagian dalam akar pohon zaitun yang penuh getah,

Roma 11:24

Konteks
11:24 Sebab jika kamu telah dipotong sebagai cabang dari pohon zaitun liar, dan bertentangan dengan keadaanmu itu kamu telah dicangkokkan pada pohon zaitun sejati, k  terlebih lagi mereka ini, yang menurut asal mereka akan dicangkokkan pada pohon zaitun mereka sendiri.

Galatia 3:29

Konteks
3:29 Dan jikalau kamu adalah milik Kristus, s  maka kamu juga adalah keturunan t  Abraham dan berhak u  menerima janji v  Allah.

Galatia 4:26-29

Konteks
4:26 Tetapi Yerusalem sorgawi e  adalah perempuan yang merdeka, dan ialah ibu kita. 4:27 Karena ada tertulis: "Bersukacitalah, hai si mandul yang tidak pernah melahirkan! Bergembira dan bersorak-sorailah, hai engkau yang tidak pernah menderita sakit bersalin! Sebab yang ditinggalkan suaminya akan mempunyai lebih banyak anak dari pada yang bersuami. f " 4:28 Dan kamu, saudara-saudara, kamu sama seperti Ishak adalah anak-anak janji. g  4:29 Tetapi seperti dahulu, dia, yang diperanakkan menurut daging, h  menganiaya yang diperanakkan menurut Roh, i  demikian juga sekarang ini.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[31:15]  1 Full Life : DI RAMA TERDENGAR ... RAHEL MENANGISI.

Nas : Yer 31:15

Rama adalah sebuah kota kecil sekitar delapan kilometer di sebelah utara Yerusalem, mungkin tempat para tawanan ditahan sebelum dibawa ke Babel (bd. Yer 40:1-3). Rahel adalah salah seorang istri Yakub, ibu Yusuf dan Benyamin; dia melambangkan Israel yang menangisi orang-orang yang dibawa ke dalam pembuangan. Allah menyatakan bahwa ia tidak perlu menangis lagi, karena bangsa itu akan kembali (ayat Yer 31:16-20). Matius melihat nas ini sebagai mempunyai penerapan nubuat pada saat Herodes membunuh bayi-bayi Betlehem setelah Yesus lahir (Mat 2:16-18).

[11:11]  2 Full Life : KESELAMATAN TELAH SAMPAI KEPADA BANGSA-BANGSA LAIN.

Nas : Rom 11:11

Pelanggaran Israel, yaitu penolakan mereka dan penyaliban Kristus telah mengakibatkan keselamatan sampai kepada seluruh dunia

(lihat cat. --> Yes 49:5-6;

lihat cat. --> Yes 49:6).

[atau ref. Yes 49:5-6]

[11:12]  3 Full Life : KESEMPURNAAN MEREKA.

Nas : Rom 11:12

"Kesempurnaan" Israel mungkin menunjuk kepada saat itu ketika banyak orang Israel akan percaya kepada Yesus Kristus sebagai Putra Allah dan Mesias (lih. ayat Rom 11:15), sehingga membawa berkat yang makin besar bagi dunia

(lihat cat. --> Yes 11:10-16;

lihat cat. --> Yes 29:17-24).

[atau ref. Yes 11:10-16; 29:17-24]

[11:14]  4 Full Life : MEMBANGKITKAN CEMBURU.

Nas : Rom 11:14

Seharusnya menjadi kerinduan dan doa semua gereja bahwa kuasa dan berkat Allah menaungi mereka sedemikian rupa sehingga beberapa orang dari Israel menjadi iri dan berbalik kepada Tuhan. Keselamatan Kristus dan hak istimewa kerajaan-Nya yang berkarya di dalam kita akan membangkitkan keinginan untuk memperoleh berkat yang sama di dalam orang Israel.



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA